Berbuka puasa nggak harus selalu bernuansa megah, meriah, dan ramai.
Momen berbuka puasa bisa diisi dengan sajian sederhana yang diisi dengan interaksi yang bersahaja di antara orang-orang yang ikut berbuka bersama.
Kalau kamu sedang mudik lewat kawasan Tegal, kamu bisa menemukan pemandangan dan suasana berbuka seperti ini dengan mudah di sebuah kedai kopi bernama Kedai kopi Beka!
Kedai kopi Beka bukanlah kedai kopi dengan atmosfer dan dekorasi kekinian seperti mayoritas kedai kopi sekarang ini.
Sebaliknya, kedai kopi ini hanyalah sebuah kedai kopi sederhana yang kental dengan nuansa old school. Bila dirangkum dengan satu kalimat, kedai kopi ini bisa dibilang penuh dengan atmosfer nostalgia.
Di kedai kopi satu ini, kamu bisa menikmati berbagai sajian tradisional untuk mengisi perut saat berbuka puasa. Ada umbi-umbian, talas, sampai kacang rebus.
Namun, yang jadi primadona di sini bukanlah berbagai sajian tradisional tersebut, melainkan segelas kopi yang kekhasannya akan sulit kamu temukan di tempat lain.
Sumber: About Semarang
Di kedai kopi Beka, kopi batok adalah sajian yang jadi incaran utama banyak orang yang mampir ke sini.
Sesuai namanya, kopi batok disajikan dengan menggunakan gelas yang terbuat dari batok atau tempurung kelapa, mengikuti tradisi masyarakat dan raja di zaman kerajaan dulu.
Kopi batok dibuat dengan bubuk kopi yang diambil langsung dari biji kopi yang berkualitas atau bisa dibilang grade 1 dan kemudian digiling sampai bagian-bagian terhalusnya dipakai untuk diseduh menjadi kopi.
Ketika dituangkan ke dalam gelas batok, menariknya aroma dan cita rasa kopinya akan jadi lebih khas dan berbeda dari kopi yang disajikan di gelas keramik.
Untuk penyempurnanya, sedikit gula aren ditambahkan ke dalam segelas kopi untuk menambahkan cita rasa manis di dalamnya.
Kedai kopi Beka menjadi tujuan yang diincar oleh banyak masyarakat di Tegal untuk berbuka puasa.
Sebabnya, harga kopinya yang terjangkau dan banyak camilan tradisional yang bisa dipilih.
Yang menarik, orang-orang yang mampir ke sana bukan hanya untuk berbuka puasa saja, melainkan juga menghabiskan waktu sampai tiba saatnya sahur.
Rasa-rasanya, menunggu waktu sahur dengan segelas kopi batok yang khas sembari ngemil kacang atau talas rebus jadi suatu momen berbuka puasa yang terasa begitu santai dan bikin waktu yang berlalu jadi nggak terasa.
Kalau kamu sedang mudik dan Tegal jadi salah satu lokasi yang kamu lalui, sempatkan diri untuk mampir ke kedai kopi Beka yang berlokasi di Jalan Kolonel Sudiarto.
Berbuka puasa di sana sembari perjalanan mudikmu bisa jadi pilihan yang menarik untuk menyegarkan tubuh yang sedang pegal selama perjalanan mudikmu.
Kamu lagi cari tempat yang nyaman untuk menyelesaikan seluruh tugas kantormu? Atau cari wifi yang kenceng biar meeting online-mu lancar? Jangan khawatir! Di Tangerang sudah banyak Coffee Shop yang siap memanjakan kamu dengan makanan dan minuman yang enak dan pastinya suasana yang mendukung untuk kamu bekerja dari cafe. Mau tahu lebih lanjut? Yuk, intip daftar cafe di Tangerang yang bisa kamu kunjungi!
Baca selengkapnyaSuka kebingungan sama istilah cafe dan coffee shop? Begini perbedaan di antara keduanya!
Baca selengkapnyaJangan khawatir kalau dapat review atau ulasan negatif. Dengan 3 cara sederhana ini, kamu siap menanganinya!
Baca selengkapnya