5 Strategi Penetapan Harga untuk Restoran yang Efektif Naikkan Penjualan Restoran Kamu!

21 Sep 2022
Berhasil mengcopy link blog
Figure Blog
Dengan strategi harga yang tepat dan efektif, meningkatkan penjualan pun jadi semudah membalikkan telapak tangan!

Penjualan yang baik nggak hanya bergantung pada bagaimana kamu memastikan produk kamu berkualitas dan bisa diterima dengan baik oleh pasar, namun juga bergantung pada bagaimana kamu bisa menetapkan strategi yang tepat terkait harga setiap produk. Agar nggak salah menetapkan harga dan bisa meningkatkan penjualan di restoran, coba beberapa strategi pricing berikut ini!

1. Sesuaikan dengan Konsep dan Pasar

Hal utama yang harus selalu kamu pertimbangkan adalah bagaimana harga setiap makanan dan minuman kamu bisa sesuai dengan konsep restoran yang kamu usung dan pasar yang kamu targetkan. Namun, target pasar pun dapat berubah-ubah berdasarkan dengan lokasi tempat kamu membuka restoran.

Oleh karena itu, alangkah baiknya untuk pelajari dulu pasar yang kamu targetkan, lokasi tempat kamu akan membuka restoran, dan konsep dari restoran kamu. Dengan memperoleh informasi dari berbagai komponen tersebut, maka kamu akan mendapatkan gambaran yang baik tentang harga yang tepat untuk kamu tetapkan di restoran kamu.

2. Seimbangkan Harga dan Porsi

Apa kamu pernah memesan seporsi makanan atau minuman yang hargannya kamu rasa nggak sesuai dengan porsi yang disajikan?

Kondisi seperti ini tentunya sangat menyebalkan, terlebih lagi jika makanan yang disajikan nggak punya keunikan atau daya tarik tertentu. Hal ini akan semakin membuat kamu merasa bahwa makanan tersebut nggak layak untuk diberikan harga tertentu.

Dari sini, kamu sebagai pemilik restoran bisa coba menerapkan relative pricing.

Teknik relative pricing memungkinkan kamu untuk menerapkan harga-harga yang berbeda untuk beberapa menu yang mirip namun memiliki perbedaan di tiap menunya. Dengan teknik ini, kamu dapat memastikan untuk mendongkrak penjualan dengan menyajikan beragam menu dengan harga yang berbeda.

Strategi Penetapan Harga Produk

Sumber: Freepik.com

3. Gunakan Price Anchoring

Price anchoring sejatinya merupakan sebuah konsep di mana seorang pelanggan akan membandingkan produk tertentu dengan produk lain yang memiliki harga yang berbeda.

Biasanya, pelanggan akan membandingkan produk dengan harga yang lebih tinggi dengan produk yang punya harga yang lebih rendah. Melalui proses perbandingan tersebut, pelanggan cenderung akan merasa bahwa produk dengan harga yang lebih rendah lebih worth it untuk dinikmati bila dibandingkan dengan produk yang lebih tinggi harganya.

4. Berikan Menu Bundle

Salah satu cara klasik yang masih bisa dipakai sebagai strategi harga yang efektif untuk restoran adalah menu bundle.

Menu bundle memungkinkan kamu untuk menggabungkan dua atau tiga menu menjadi satu paket. Harganya pun jadi lebih terjangkau apabila pelanggan harus membeli ketiganya bersamaan.

Nggak cuma itu, kamu juga bisa menggabungkan menu yang best seller dengan menu yang kurang menjual. Hal ini memungkinkan kamu untuk meningkatkan penjualan dari berbagai menu kamu yang bervariasi.

5. Coba Tiered Pricing

Apa kamu pernah ke restoran atau coffee shop dan mendapati menu-menu yang disajikan dijual dalam 3 ukuran, seperti small, medium, large? Ini artinya kamu sudah menemukan konsep tiered pricing.

Konsep ini memungkinkan kamu untuk memberikan pilihan kepada pelanggan kamu dalam satu menu. Biasanya, kamu hanya perlu membayar sedikit untuk memperoleh menu dengan ukuran yang lebih besar. Pelanggan pun akan merasa bahwa hal tersebut adalah bargain, karena hanya dengan membayar sedikit saja, maka ia bisa memperoleh menu dengan tier yang lebih tinggi. Alhasil, penjualan di restoran pun berpotensi untuk melonjak.

Bermain dengan harga adalah sesuatu cukup sensitif dan benar-benar bersinggungan langsung dengan pelanggan. Namun, dengan strategi yang tepat, maka kamu bisa menerapkan harga yang tepat dan membantu restoran kamu meningkatkan penjualan.

Mulai bisnis restoran anda dengan trofi 100% GRATIS