Demi mempertahankan eksistensinya, sebuah bisnis kuliner atau restoran harus dilengkapi dengan seperangkat alat dan strategi yang tepat dan dapat menunjang kebutuhan dan proses operasional bisnisnya. Salah satu alat yang dibutuhkan untuk bisnis restoran adalah aplikasi POS restoran.
Dengan segala kemudahannya, aplikasi POS restoran adalah salah satu jawaban buat bisnis restoran kamu dalam mengelola berbagai hal yang diperlukan, mulai dari mencatat transaksi dengan detil, mengatur metode pembayaran, hingga mengelola bahan baku dan laporan lainnya.
Meski mampu memberikan berbagai kemudahan, masih ada saja dugaan skeptis atau mitos yang terdapat pada aplikasi POS restoran. Apa saja?
Sumber: Freepik.com
Menggunakan aplikasi POS untuk restoran itu kadangkala dianggap ribet. Harus daftar akun, harus pencet sana sini, harus pakai banyak fitur untuk aktivitas ini dan itu. Namun, realitanya nggak selalu begitu!
Kini, setiap aplikasi POS dirancang dengan sedemikian rupa agar lebih mudah digunakan dan prosesnya lebih mulus dan lancar. Alhasil, input menu, kelola transaksi dan bahan baku, hingga terima laporan cuma butuh sekejap mata dan kamu bisa menggunakannya tanpa kesulitan sama sekali.
Coba bandingkan dengan sistem mesin kasir yang lebih jadul atau sistem catat mencatat dengan pulpen dan nota. Tentunya pengalaman memakai POS akan jauh dari kata ribet bila harus dibandingkan dengan sistem yang lebih jadul!
Hus! Siapa bilang? Kamu nggak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk bisa pakai aplikasi POS di restoran kok! Ada banyak aplikasi POS restoran yang menawarkan fitur-fitur yang bervariasi dan beragam dengan harga yang terjangkau. Bahkan, beberapa aplikasi menyediakan harga khusus untuk bisnis kamu.
Dengan harga yang terjangkau dan variasi fitur yang siap membantu proses bisnis restoran kamu, sudah saatnya kamu beralih ke aplikasi POS! Apalagi, dengan aplikasi POS restoran, kamu pun jadi lebih hemat waktu dan lebih fokus ketika harus mengurus berbagai kebutuhan dan keperluan operasional bisnis restoran.
Dengan canggihnya fitur dan teknologi yang disediakan oleh aplikasi POS restoran, nggak mengherankan bila aplikasi POS restoran seringkali dipandang sebagai teknologi yang cocok hanya untuk restoran-restoran besar.
Pandangan ini salah besar tentunya. Sebab, aplikasi POS restoran selalu dirancang dengan kemudahan penggunaan sebagai prioritasnya. Nggak hanya itu, ada pula aplikasi POS restoran yang memang dirancang khusus untuk bisa digunakan untuk beberapa UMKM restoran atau restoran yang masih berkembang.
Karena itu, aplikasi POS restoran nggak bisa dibilang hanya cocok untuk bisnis besar!
Memang aplikasi POS restoran membutuhkan internet dari kuota atau koneksi WiFi.
Namun, ketika koneksi WiFi sedang nggak tersedia, kuota sedang habis, atau koneksi sedang setengah matang, kamu jangan panik! Aplikasi POS restoran dirancang secara khusus agar bisa dioperasikan secara offline.
Artinya, kamu pun bisa menjalankan aplikasi POS tanpa koneksi Internet. Semua transaksi dan perubahan yang kamu input secara offline di aplikasi POS restoran kamu akan tercatat dan tersimpan secara otomatis apabila gawai kamu sudah punya koneksi Internet yang memadai lagi.
Simpel dan praktis, kan?
Masalah data memang jadi salah satu perhatian besar dari masyarakat dan para pelaku bisnis yang menggunakan teknologi yang terkoneksi dengan Internet. Seringkali terjadi kejahatan siber atau digital yang memungkinkan terjadinya kebocoran atau pencurian data.
Tapi, kamu nggak perlu waswas soal ini.
Aplikasi POS restoran terkini selalu dijaga dengan baik oleh pihak pengembangnya dan dilengkapi dengan sistem keamanan yang super canggih. Mayoritas aplikasi POS pun dilengkapi dengan cloud yang memungkinkan setiap data dari restoran kamu disimpan di sana dengan baik meski gawai kamu rusak atau nggak bisa dipakai.
Jadi, apa kamu masih mau berpikir ulang lagi untuk pakai aplikasi POS untuk restoran kamu? Kalau kamu mulai tertarik untuk pakai aplikasi POS untuk restoran kamu, saatnya coba Trofi! Dengan fitur-fitur inovatif seperti laporan penjualan, online payment yang bervariasi, dan manajemen kas dan akses pegawai, manajemen restoran kamu nggak pernah semudah ini. Terlebih lagi, Trofi itu AMAN dan GRATIS SELAMANYA! Kurang apalagi hayo?
Kamu lagi cari tempat yang nyaman untuk menyelesaikan seluruh tugas kantormu? Atau cari wifi yang kenceng biar meeting online-mu lancar? Jangan khawatir! Di Tangerang sudah banyak Coffee Shop yang siap memanjakan kamu dengan makanan dan minuman yang enak dan pastinya suasana yang mendukung untuk kamu bekerja dari cafe. Mau tahu lebih lanjut? Yuk, intip daftar cafe di Tangerang yang bisa kamu kunjungi!
Baca selengkapnyaSuka kebingungan sama istilah cafe dan coffee shop? Begini perbedaan di antara keduanya!
Baca selengkapnyaJangan khawatir kalau dapat review atau ulasan negatif. Dengan 3 cara sederhana ini, kamu siap menanganinya!
Baca selengkapnya